Page 64 - Buku Paket Kelas 8 Pendidikan Agama Hindu dan Budi pekerti
P. 64

      1. Upaya-Upaya untuk Menyeimbangkan Sifat Tamas
Upaya-upaya untuk menyeimbangkan sifat tamas ialah dengan memahami dan menghayati sastra suci.
Dalam pustaka suci Śarasamuccaya sloka 2, dijelaskan sebagai berikut.
mānusah sarvabhūtesu varttate vai
subhāśubhe aśubhesu samavistam
śubhesvevāvakārayet.
Artinya:
Di antara semua makhluk, hanya manusia sajalah yang dapat melaksanakan dan membedakan perbuatan yang baik maupun perbuatan yang buruk, melebur perbuatan buruk menjadi baik itulah tujuan hidup manusia.
Dengan demikian, usaha yang dapat dilakukan untuk mengendalikan sifat rajas dan tamas yang dominan dalam diri antara lain:
a. mempelajari sastra-sastra suci (veda);
b. mengembangkan intuisi dan kecerdasan; c. dharmawacana;
d. dharmatula;
e. tirtayatra;
f. dharmagita;
g. aktif dalam kegiatan keagamaan lainnya; h. bekerja sungguh-sungguh;
i. ksama (mudah memberi maaf);
j. dama (dapat mengendalikan nafsu);
k. asteya (tidak mencuri);
l. sauca (bersih atau suci);
m. indryanigraha (mengendalikan diri);
n. vidya (sanggup belajar);
o. satya (kebenaran kesetiaan dan kejujuran); p. akrodha (tidak marah);
58 | Kelas VIII
           











































































   62   63   64   65   66