Page 108 - Buku Paket Kelas 6 Agama Buddha
P. 108

Refleksi
Tulislah pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang kamu miliki setelah selesai melaksanakan pembelajaran pada pelajaran 6.
1. Pengetahuan baru yang saya miliki: _______________________________________________________
2. Keterampilan baru yang telah saya miliki: _______________________________________________________
3. Perkembangan sikap yang saya miliki: _______________________________________________________
Pengayaan
Berkonsentrasi membuat pembatas buku
Untuk membuat selipan/pembatas buku dapat mempergunakan bahan apa saja
yang ada di sekitar kita. Bahan-bahan tersebut di antaranya adalah kartu pos, foto, kwitansi, struk toko, kartu pemilu, KTP, kartu nama hingga daun kering. Fungsi pembatas buku adalah supaya halaman buku tetap rapi tanpa bekas lipatan di ujungnya. Fungsi lainnya adalah sebagai penanda halaman. Yuk, kita membuat pembatas buku sendiri!
    Sumber: ipgabi.blogspot.com Gambar 6.6 Pembatas buku
Alat dan bahan:
a. Benang woll
b. Pensil warna atau spidol kecil
c. Kertas karton ukuran 15 x 7 cm
d. Pelubang kertas
Cara membuat:
a. Tuliskan doa meditasi di karton
b. Tulisan ditulis seindah mungkin
c. Percantik dengan spidol atau pensil warna
d. Lubangi bagian ujung dengan pelubang kertas e. Ikatkan benang woll pada bagian yang dilubangi
 102 Kelas VI SD














































































   106   107   108   109   110