Page 192 - Buku Paket Kelas 12 Agama Kristen
P. 192

 L
  182 Kelas XII SMA/SMK
M
Korupsi kata ini berasal dari kata sifat ko- rup yang berasal dari bahasa Lain, corruptus yang merupakan bentu- kan lampau sempurna dari kata kerja corrumpere. Kata corrumpere terben- tuk dari dua kata bahasa Lain, yaitu com- = “bersama-sama” dan rumpere = “menghancurkan”, “meremukkan”. Kata korupsi adalah bentuk kata benda yang merujuk kepada tindakan yang bersama-sama menghancurkan, se- mentara pelakunya disebut koruptor.
Kreatif kata ini berarti “kemampuan untuk menjadikan sesuatu yan tidak biasan- ya terjadi” atau “membuat sesuatu tanpa menggunakan proses yang bi- asa.” Kata ini berasal dari bahasa Latin, creare, yang berarti “membuat”, “men- ciptakan”. Kreatif biasanya merujuk ke- pada penciptaan hal-hal yang menun- tut imajinasi, seperti lukisan, karya sastra, seni patung, atau penyelesaian masalah yang sulit, dll.
Kriminal, kriminalitas kata dasarnya, crimen, berasal dari bahasa Latin, yang berarti “tuduhan”, “keputusan hakim”. Kata kriminal menunjuk kepada “sifat perbuatan yang bisa dikenai tuduhan melanggar aturan hukum”, sementara kriminalitas adalah kata benda untuk perbuatan tersebut. Mis. “Menipu, mencuri, dan membunuh adalah per- buatan kriminal”, “Tingkat kriminalitas di kota besar akhir-akhir ini cenderung meningkat.”
Kualitas kata ini berasal dari bahasa Latin, qualis, yang artinya “[benda] jenis ...” dengan maksud membedakannya dari yang lain-lainnya. Dari kata qualis ini terbentuklah kata qualitas dalam bahasa Latin, yang artinya “sifat,” “ke- adaan”, “kondisi”, tentang sesuatu
(orang, benda, dll.) yang membeda- kannya dari yang lain.
Live in proses pembelajaran yang di- tempuh dengan cara hidup bersama dalam sebuah lingkungan atau ma- syarakat untuk suatu jangka waktu tertentu, dengan tujuan agar peserta dapat menyelami secara mendalam tata cara kehidupan di lingkungan atau masyarakat tersebut.
Lokal dari kata bahasa Latin, locus, yang berarti “tempat”. Lokal artinya “yang be- rasal dari tempat ini”. *konteks lokal.
Material kata ini berasal dari kata dalam bahasa Belanda, materie dan Inggris the material yang sama-sama berarti “benda” atau “materi”. Orang yang mengutamakan kebendaan adalah orang yang materialistis. Pahamnya disebut materialisme.
Mitra kata mitra biasa digunakan untuk merujuk kepada “teman”, “sahabat”, “rekanan”, “pasangan”, “teman dalam usaha”, dll. Mis. “Perusahaan asing itu memilih PT Sukses Sejahtera sebagai mitra kerjanya di Indonesia.”
Model kata model berasal dari kata ba- hasa Latin, modulus, yang meru- pakan bentuk diminutif (kecil) dari kata modus. Kata modulus sendiri berarti “ukuran”. Karena itu kata modulus juga berarti faktor konstan atau ratio. Kata ini digunakan untuk menunjuk kepada suatu benda yang mewakili aslinya, biasanya dalam ukuran yang lebih kecil. Mis. “Para arsitek merancang model kota yang akan dibangun di lokasi yang baru.”
  





















































































   190   191   192   193   194