Page 60 - new modul serius ada halaman
P. 60
PKM dikembangkan untuk mengantarkan mahasiswa
mencapai taraf pencerahan reativitas dan inovasi berlandaskan
penguasaan sains dan teknologi serta keimanan yang tinggi.
Dalam rangka mempersiapkan diri menjadi pemimpin yang
cendekiawan, wirausahawan mandiri dan arif, mahasiswa diberi
peluang untuk mengimplementasikan kemampuan, keahlian,
sikap, tanggung jawab, membangun kerjasama tim maupun
mengembangkan kemandirian melalui kegiatan yang kreatif
dalam bidang ilmu yang ditekuni.
Dalam mewujudkan hal tersebut, telah dibentuk sebuah
komunitas untuk mewadahi para mahasiswa khususnya untuk
mahasiswa Jurusan Teknik Informatika dan Komputer Fakultas
Teknik Universitas Mahasiswa yaitu Biro Program Kreativitas
Mahasiswa ( PKM ) dimana sebagai wadah untuk para
mahasiswa dalam menyampaikan, berbagi serta mewujudkan
ide-ide yang kreatif dan inovatif. Biro Program Kreativitas
Mahasiswa dibentuk dengan tujuan:
1) Sebagai wadah mempersiapkan sumber daya manusia yang
berorientasi
2) Menjadi lulusan yang unggul, kompetitif, adaptif, fleksibel,
produktif, berdaya saing dengan karakter Pancasila
3) Memandu mahasiswa menjadi pribadi yang taat pada aturan,
Kreatif dan inovatif, serta objektif kooperatif dalam
membangun keragaman intelektual.
51