Page 20 - Seri 1 - Karakteristik Gelombang Bunyi Revisi
P. 20
LKPD Elektronik – Karakteristik Gelombang Bunyi
Langkah Percobaan
1. Siapkan alat dan bahan percobaan
2. Susun dua tumpukan buku sama tinggi dan rata
3. Susun dua tabung kertas atau karton diatas tumpukan buku tersebut membentuk sudut 45
derajat
4. Cek detak jarum jam (pastikan dapat berbunyi dengan baik)
5. Masukkan jam tersebut dalam salah satu tabung kertas / letakkan di ujung salah satu tabung
kertas (jika tidak muat)
6. Pasang papan ujian atau papan kayu dipertemuan kedua ujung tabung kertas seperti gambar
berikut !
7. Dengarkan diujung tabung kertas lain (tanpa bahan uji)
8. Letakkan piring logam di pertemuan kedua ujung tabung kertas seperti gambar berikut!
Kemudian dengarkan pada ujung tabung kertas yang lain !
9. Ganti bahan uji piring kaca / piring logam dengan piring plastik / piring porselen di
pertemuan kedua ujung tabung kertas seperti gambar berikut! Kemudian dengarkan pada
ujung tabung kertas yang lain !
10. Ganti piring plastik / piring porselen dengan busa di pertemuan kedua ujung tabung kertas
seperti gambar berikut! Kemudian dengarkan pada ujung tabung kertas yang lain !
11 | U N I V E R S I T A S N E G E R I J A K A R T A
2 0 2 2