Page 75 - Literasi Keuangan dalam Perspektif Islam - Kusumadyahdewi
P. 75

Literasi Keuangan dalam Perspektif Islam


               D.  Jenis Produk Jasa Perbankan
                      Perbankan      menyediakan      berbagai     produk     untuk

               masyarakat  yang  perlu  untuk  dipahami  mahasiswa.  Diharapkan

               mahasiswa dapat memahami produk yang disediakan perbankan
               serta  mampu  memanfaatkan  produk  perbankan  sesuai  dengan

               kebutuhan  dan  memahami  resiko  yang  melekat  pada  produk

               perbankan tersebut.
                      Produk perbankan terdapat produk simpanan dan kredit.

               Berikut  adalah  macam  produk  simpanan  yang  disediakan

               perbankan:

               1.  Giro,  merupakan  bentuk  simpanan  dalam  bentuk  Rupiah
                   maupun mata uang asing, yang penarikannya dapat dilakukan

                   dengan menggunakan warkat cek dan bilyet giro. Warkat cek

                   dan bilyet giro ini dapat digunakan sebagai alat pembayaran
                   bagi  nasabah  yang  mempunyai  rekening  giro.  Karena

                   digunakan  sebagai  alat  pembayaran,  maka  pemilik  rekening

                   giro  harus  menyediakan  dana  yang  cukup  sesuai  jumlah
                   pembayaran  di  rekening  gironya.  Cek  merupakan  surat

                   perintah bayar yang dapat menggantikan uang tunai.

               2.  Tabungan, merupakan simpanan di bank yang dapat diambil
                   ataupun  disetor  sewaktu-waktu.  Nasabah  akan  diberikan

                   buku tabungan dan juga kartu ATM. Buku tabungan mencatat

                   transaksi penarikan maupun penyetoran uang nasabah. Tetapi
                   dengan  kemajuan  teknologi,  beberapa  bank  tidak  lagi

                   memberikan  buku  tabungan  tetapi  dikirim  melalui  e-mail.

                   Pencatatan transaksi oleh bank akan tampak seperti berikut:





                                                64
   70   71   72   73   74   75   76   77   78   79   80