Page 11 - STATUS MANUSIA
P. 11

QS. 8:63          dan  Yang  mempersatukan  hati  mereka  (orang-orang  yang

                                 beriman).  Walaupun  kamu  membelanjakan  semua  (kekayaan)
                                 yang berada di bumi, niscaya kamu tidak dapat mempersatukan
                                 hati  mereka,  akan  tetapi  Allah  telah  mempersatukan  hati
                                 mereka. Sesungguhnya Dia Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana.
               QS. 18:6          Maka (apakah) barangkali kamu akan membunuh dirimu karena
                                 bersedih hati sesudah mereka berpaling, sekiranya mereka tidak
                                 beriman kepada keterangan ini (Al Qur'an).
               QS. 18:29         Dan katakanlah: "Kebenaran itu datangnya dari Tuhanmu; maka

                                 barangsiapa  yang  ingin  (beriman)  hendaklah  ia  beriman,  dan
                                 barangsiapa  yang  ingin  (kafir)  biarlah  ia  kafir".  Sesungguhnya
                                 Kami  telah  sediakan  bagi  orang-orang  zalim  itu  neraka,  yang
                                 gejolaknya  mengepung  mereka.  Dan  jika  mereka  meminta
                                 minum,  niscaya mereka  akan  diberi  minum  dengan  air  seperti
                                 besi  yang  mendidih  yang  menghanguskan  muka.  Itulah
                                 minuman  yang  paling  buruk  dan  tempat  istirahat  yang  paling
                                 jelek.
               QS. 28:56         Sesungguhnya  kamu  tidak  akan  dapat  memberi  petunjuk
                                 kepada orang yang kamu kasihi, tetapi Allah memberi petunjuk

                                 kepada  orang  yang  dikehendaki-Nya,  dan  Allah  lebih
                                 mengetahui orang-orang yang mau menerima petunjuk
               QS. 10:99         Dan  jikalau  Tuhanmu  menghendaki,  tentulah  beriman  semua
                                 orang  yang  di  muka  bumi  seluruhnya.  Maka  apakah  kamu
                                 (hendak)  memaksa  manusia  supaya  mereka  menjadi  orang-
                                 orang yang beriman semuanya?

               3. Tidak Memaksakan Kehendak


               QS. 2:256         Tidak  ada  paksaan  untuk  (memasuki)  agama  (Islam);
                                 sesungguhnya telah jelas jalan yang benar daripada jalan yang
                                 sesat. Karena itu barangsiapa yang ingkar kepada Thaghut dan
                                 beriman kepada Allah, maka sesungguhnya ia telah berpegang
                                 kepada buhul tali yang amat kuat yang tidak akan putus. Dan
                                 Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.
               QS. 50:45         Kami lebih mengetahui tentang apa yang mereka katakan, dan
                                 kamu  sekali-kali  bukanlah  seorang  pemaksa  terhadap  mereka.
                                 Maka  beri  peringatanlah  dengan  Al  Qur'an  orang  yang  takut

                                 kepada ancaman-Ku.
               QS. 10:99         Dan  jikalau  Tuhanmu  menghendaki,  tentulah  beriman  semua
                                 orang  yang  di  muka  bumi  seluruhnya.  Maka  apakah  kamu
                                 (hendak)  memaksa  manusia  supaya  mereka  menjadi  orang-
                                 orang yang beriman semuanya?

               STATUS MANUSIA                                                                                 10
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16