Page 6 - Flipbook Siklus Air Kelas V
P. 6
S i k l u s A i r
Air sangat penting bagi kehidupan bumi. Air di bumi
selalu berputar dalam suatu lingkaran peredaran yang
disebut siklus air. Siklus air dapat diartikan sebagai suatu
sirkulasi air secara terus menerus dari bumi ke atmosfer lalu
kembali lagi ke bumi
Siklus air dapat terjadi akibat pengaruh panas dari sinar
matahari. Selanjutnya, siklus air dapat melalui proses
evaporasi (penguapan), kondensasi (pengembunan), dan
presipitasi (jatuhnya titik-titik air di permukaan bumi).
Untuk lebih jelasnya, perhatikan gambar siklus air berikut!
M e n y i m a k V i d e o
5