Page 87 - MODUL PJJ IPS
P. 87

C.    Aktivitas Pembelajaran


                                               Aktivitas 1: Membaca teks


                           Kerja sama yang terjadi diantara negara-negara anggota ASEAN berpengaruh

                        terhadap  kehidupan  masyarakat  di  ASEAN.  Pengaruh  tersebut  terjadi  pada
                        kehidupan  ekonomi,  sosial,  budaya,  politik,  dan  pendidikan  di  negara-negara

                        ASEAN. Pengaruh tersebut tentunya ada yang bersifat positif dan ada yang bersifat
                        negatif,  tetapi  secara  umum  membawa  dampak  positif  bagi  negara  anggotanya.

                        Bagaimana  pengaruh  tersebut  Ananda  dapat  membaca  informasi  di  bawah  ini

                        dengan cermat dan teliti.
                      1.  Pengaruh Perubahan Ruang dan Interaksi Antarruang terhadap Keberlangsungan

                           Kehidupan Ekonomi di Negara-Negara ASEAN
                           Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi, terutama penggunaan internet

                           yang  semakin  meluas,  membawa  dampak  nyata  terbukanya  ruang  dan
                           kesempatan  baru  dalam  transaksi  perdagangan  antarnegara  di  ASEAN.  Hal

                           tersebut menjadi latar belakang terjadinya interaksi antar negara ASEAN dalam

                           kehidupan ekonomi.
                           Salah  satu  bentuk  kerja  sama  ASEAN  yang  memberikan  banyak  pengaruh

                           terhadap  kehidupan  masyarakat  ASEAN  yaitu  dengan  dibentuknya  MEA
                           (Masyarakat  Ekonomi  ASEAN).  Tujuan  dibentuknya  MEA  adalah  untuk

                           membentuk pasar tunggal dan menciptakan kondisi yang kompetitif antarnegara

                           demi peningkatan negara-negara anggotanya.
                      2.  Pengaruh Perubahan Ruang dan Interaksi Antarruang terhadap Keberlangsungan

                           Kehidupan Sosial di Negara-Negara ASEAN
                           ASEAN terdiri dari beragam suku bangsa dengan beragam perbedaan. Hal itu

                           tampak  pada  agama,  pendidikan,  dan  latar  belakang  budaya,  serta  adanya

                           perbedaan kepentingan dan ideologi bangsa yang memicu terjadinya masalah di
                           bidang sosial.  Perbedaan tersebut  sering mengakibatkan konflik  antar negara

                           anggotanya. Konflik yang terjadi antara lain:
                           a.  Konflik  perebutan  wilayah  perbatasan  dan  candi  Preah  Vihear  antara

                               Thailand dan Kamboja.





               73                                          Modul PJJ – IPS – Semester Gasal 2020
   82   83   84   85   86   87   88   89   90   91   92