Page 160 - Japanese Basic E-Modul_Neat
P. 160
Hal Penting untuk Memulai Belajar Kanji
Penggunaan kanji diperlukan untuk memperjelas arti dalam sebuah kalimat. Seperti pada
kalimat berikut ini:
にわにはにわにわとりがいます。
Karena huruf Kana hanya memiliki bunyi dan tidak memiliki arti (bukan simbol), maka lebih
cenderung sulit untuk dipahami artinya jika seluruh kalimat dituliskan dalam huruf Kana.
Bandingkan dengan kalimat yang menggunakan huruf Kanji berikut ini:
にわ に わ にわとり
庭には二羽 鶏 がいます。
Dengan menggunakan kanji, memperhatikan tiga Kanji berikut ini:
紙 髪 神
Ketiga Kanji tersebut memiliki cara baca dan bunyi yang sama, yaitu “かみ”. Seperti yang
terlihat pada contoh tersebut bahasa Jepang merupakan bahasa yang memiliki bersamaan
bunyi (homofon; homonim), sehingga dengan adanya Kanji akan memperjelas arti kata
karena setiap Kanji adalah simbol yang memiliki arti.
A. Kunyomi dan Onyomi
Kanji memiliki dua jenis cara baca, yaitu kunyomi dan onyomi.
1. Kunyomi (訓読み)
Mengandung arti bahasa Jepang. Dituliskan dalam Hiragana.
2. Onyomi(音読み)
Dibaca berdasarkan cara baca Kanji. Dituliskan dalam Katakana.
日本人 orang
nihonjin On’yomi
人 三人 Jepang
tiga orang
sannin
Arti: orang あの人 orang itu Kun’yomi
Cara baca: jin, nin, hito
ano hito
Picture 4 - Perbedaan On'yomi & Kunyomi
152