Page 35 - MODUL HYPERCONTENT FINAL ONLINE
P. 35

28




                 ✓  Cocokkan  jawabanmu  dalam  modul  ini  atau  tanyakan  pada  Guru
                     Mata Pelajaran Sosiologi

                                Pada  materi  pertama  di  BAB  2,  kita  akan  mempelejari
                                tentang kearifan lokal, silahkan baca materi dibawah agar
                                kalian dapat memahami keseluruhan isinya yah!








                        1.  KEARIFAN LOKAL DALAM

                            PEMBERDAYAAN KOMUNITAS



                         Kearifan  lokal  merupakan  sebuah  gagasan  setempat  yang
                  bersifat bijaksana, bernilai, dan tertanam serta diikuti oleh masyarakat
                  setempat  secara  turun  temurun.  Selain  itu,  kearifan  lokal  dapat
                  diartikan sebagai pandangan hidup, ilmu pengetahuan, dan strategi
                  kehidupan  yang  bewujud  aktivitas  yang  dilakukan  oleh  masyarakat
                  lokal. Kearifan lokal berkaitan dengan sebuah komunitas masyarakat

                  tertentu yang memiliki unit kesatuan sosial. Kearifan lokal mempunyai
                  sifat  dinamis  yang  mampu  beradaptasi  dengan  perubahan  zaman,
                  lingkungan serta mobilitas masyarakat. Menurut Taylor dan De Leo
                  (Chaipar,  2013)  menjelaskan  bahwa  kearifan  lokal  adalah  tatanan
                  hidup yang diwarisi oleh setiap generasi baik dalam bentuk agama,

                  budaya,  ataupun  adat  istiadat  dalam  sistem  sosial  masyarakat.
                  Kearifan  lokal  dapat  dipandang  sebagai  identitas  bangsa  yang
                  bertransformasi secara litas budaya sehingga melahirkan nilai budaya
                  nasional.

                         Terdapat  tiga  istilah  yang  dapat  dipahami  mengenai  kearifan
                  lokal,  diantaranya  adalah  kebijakan  setempat  (local  wisdom),

                  pengetahuan setempat (local knowledge), dan kecerdasan setempat
                  (local genious) (Shufa, 2018). Local wisdom merupakan pandangan
                  hidup, pengetahuan, dan strategi kehidupan yang berwujud aktivitas
                  yang dilakukan oleh masyarakat lokal untuk menjawab masalah dari
                  kehidupan  mereka  (Tahmidaten,  2016).  Sardjono  (Mahila,  2017)
                  pengetahuan setempat diartikan sebagai pengetahuan yang dimiliki

                  dan digunakan oleh suatu komunitas, masyarakat atau suku bangsa
                  tertentu yang bersifat turun temurun dan berkembang sesuai dengan
   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39   40