Page 6 - TEORI PERKEMBANGAN ATOM
P. 6

TEORI ATOM BOHR














                  Bohr  memulai  penelitian  tentang  atom  pada

      tahun 1913 dan nama dari hasil penelitian itu adalah
      spektrum  atom  hidrogen.  Teori  atom  Bohr  berawal
      dari  kelemahan  teori  atom  Rutherford.  Kelemahan

      itu  adalah  lintasan  elektron  yang  disampaikan
      Rutherford  belum  sempurna  untuk  menjelaskan

      struktur suatu atom karena dianggap bertentangan
      dengan  teori  elektrodinamika  klasik  Maxwell.

      Bentuk  dari  teori  atom  Bohr  bisa  dikatakan  seperti
      peredaran planet saat mengitari tata surya.

          Eksperimen  yang  dilakukan  Bohr  menghasilkan
      elektron-elektron  yang  mengelilingi  inti  atom  yang
      terdiri  dari  Proton  dan  Neutron  dan  di  lintasan-

      lintasan tertentu disebut dengan kulit elektron atau
      tingkat  energi.  Setelah  mengelilingi  inti  atom,

      elektron  itu  bisa  berpindah  dari  satu  kulit  ke  kulit
      lainnya  dengan  penyerapan  atau  pemancaran  dari

      beberapa energi tertentu.
   1   2   3   4   5   6   7   8   9