Page 14 - E-MODUL ALJABAR
P. 14
Perkalian
Kita lanjut ke operasi perkalian pada aljabar, ya. Berbeda
dengan operasi penjumlahan dan pengurangan yang hanya
bisa diselesaikan jika suku-sukunya sejenis, untuk operasi
perkalian ini, dapat diselesaikan, baik sukunya sejenis,
maupun tidak sejenis.
Oh iya, pada aljabar, simbol perkalian ditulis dengan "×", "⋅",
ataupun hanya dipisah dengan tanda kurung aja "( )( )".
Operasi perkalian bentuk aljabar bisa kita selesaikan
menggunakan metode distributif. Hayo, ada yang masih
ingat nggak?
Sifat distribusi perkalian
a×(b+c) = a.b + a.c
(a+b) (c+d) = a.c + a.d + b.c +b.d