Page 37 - Animated AFTER REVISI Keanekaragaman Hayati kelas X_Neat
P. 37

2. Tingkatan Keanekaragaman Hayati
              A. Keanekaragaman hayati tingkat gen














                           Mawar merah                   Mawar Putih               Mawar merah muda

                          Gambar 1.5. Contoh Berbagai Keanekaragaman Tingkat Gen pada Mawar
                                                Sumber: Samer daboul, 2018

                      Mungkin  diantara  kalian  menemukan  bahwa  ada  banyak  warna  pada  bunga

              mawar,  seperti  mawar  merah,  mawar  putih  dan  mawar  merah  muda  yang  dapat
              dilihat pada Gambar 1.5. Meskipun sama-sama merupakan mawar, tetapi warna dari

              bunga mawar tersebut beranekaragam. Inilah yang disebut dengan keanekaragaman
              hayati tingkat gen. Keanekaragaman hayati tingkat gen adalah keanekaragaman yang

              ada  dalam  satu  spesies  yang  ditunjukkan  dengan  adanya  perbedaan  ciri-ciri  antar
              individu dalam satu spesies.

                            Gen  adalah  substansi  kimia  sebagai  faktor  penentu  sifat  keturunan.  Semua
              makhluk  hidup  mempunyai  kerangka  dasar  komponen  sifat  menurun  yang  sama,

              akan  tetapi  komposisi  atau  susunan,  dan  jumlah  faktor  dalam  kerangka  berbeda.
              Adanya  keragaman  susunan  benang-benang  kromosom  gen  pada  setiap  jenis

              makhluk  hidup  akan  memberikan  tampilan,  baik  bentuk,  ukuran,  dan  warna  yang

              berbeda. Perbedaan inilah yang menyebabkan terjadinya keanekaragaman gen.
                      Keanekaragaman  gen  dapat  terjadi  secara  alami  akibat  perkawinan  seksual
              maupun  secara  buatan  dengan  proses  budidaya  oleh  manusia.  Perkawinan  atau

              persilangan  antarindividu  yang  karakternya  berbeda  akan  menghasilkan  keturunan

              yang semakin banyak variasinya, seperti ditunjukkan hewan kupu-kupu pada Gambar
              1.6.

















                                Gambar 1.6. Contoh Keanekaragaman tingkat gen pada kupu-kupu
                            Sumber: George Becalloni/ dalam buku Tropical Rain Forest, Ecology,
                                             Diversity and Concervation (2010)
                                                          7
   32   33   34   35   36   37   38   39   40   41   42