Page 26 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 NOVEMBER 2019
P. 26

Title          KOMISI IX DPR RI MINTA PEMERINTAH PASTIKAN PENERIMA MANFAAT KARTU PRA KERJA
               Media Name     jabar.tribunnews.com
               Pub. Date      25 November 2019
                              https://jabar.tribunnews.com/2019/11/25/komisi-ix-dpr-ri-minta-pemerin tah-pastikan-
               Page/URL
                              penerima-manfaat-kartu-pra-kerja
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive













               Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ahmad Imam Baehaqi TRIBUNJABAR.ID, CIREBON

               - DPR RI mulai membahas isu Kartu Pra Kerja (KPK) yang dijanjikan Joko Widodo -

               Maruf Amin saat kampanye Pilpres 2019.


               Anggota Komisi IX DPR RI , Netty Prasetiyani , mengakui Komisi IX tengah

               membahas isu tersebut bersama Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) RI.


               "Kami ingin menanyakan dan memastikan siapa sebetulnya penerima manfaat kartu

               pra kerja ini," ujar Netty Prasetiyani saat ditemui usai Sosialisasi Empat Pilar

               Kebangsaan di DPD PKS Kota Cirebon, Jl Kalitanjung, Kota Cirebon, Senin
               (25/11/2019).



               Ia mewanti-wanti jangan sampai program kartu pra kerja terjadi kisruh seperti

               dalam program BPJS.


               Menurut dia, dalam program BPJS banyak orang yang seharusnya masuk PBI tetapi

               malah tidak masuk.


               Karenanya, pemerintah harus dapat memberikan argumentasi yang jelas mengenai

               kartu pra kerja tersebut.







                                                       Page 25 of 110.
   21   22   23   24   25   26   27   28   29   30   31