Page 185 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 21 APRIL 2020
P. 185
Title BURUH BERENCANA AKSI MAY DAY, POLRI: TIDAK AKAN KELUAR SURAT IZIN
Media Name kompas.com
Pub. Date 20 April 2020
https://nasional.kompas.com/read/2020/04/20/19351241/buruh-berencana-a ksi-may-
Page/URL
day-polri-tidak-akan-keluar-surat-izin
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Pihak Polri menegaskan, polisi tidak akan mengeluarkan izin untuk aksi demonstrasi
yang rencananya digelar oleh serikat buruh pada 30 April mendatang.
Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) dan Majelis Pekerja Buruh Indonesia
(MPBI) akan memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day dengan
melakukan aksi.
"Dengan tegas pihak kepolisian menyampaikan, tidak akan mengeluarkan surat izin
aksi unjuk rasa atau demonstrasi itu," kata Kepala Bagian Penerangan Umum
(Kabagpenum) Divisi Humas Polri Kombes Asep Adi Saputra melalui siaran langsung
di akun Instagram Divisi Humas Polri, Senin (20/4/2020).
Larangan itu didasari pada Maklumat Kapolri tersebut bernomor Mak/2/III/2020
tentang Kepatuhan terhadap Kebijakan Pemerintah dalam Penanganan Penyebaran
Virus Corona (Covid-19) tertanggal 19 Maret 2020.
Maklumat tersebut melarang adanya kegiatan sosial kemasyarakatan yang
melibatkan kerumunan massa, termasuk unjuk rasa.
Selain itu, kata Asep, aksi tersebut dilarang mengingat DKI Jakarta sedang
menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dalam rangka mencegah
penyebaran virus corona.
"Hal ini dimaksudkan agar tetap adanya konsistensi untuk menjaga PSBB yang
sedang dilaksakan di DKI Jakarta dan juga physical distancing," ujar dia.
Untuk saat ini, Asep mengatakan, Polda Metro Jaya akan memberi imbauan kepada
serikat buruh agar tidak melakukan aksi.
Polda Metro Jaya juga telah menegaskan tidak akan mengeluarkan izin untuk aksi
itu.
Menurut Asep, aparat kepolisian akan menunggu respon serikat buruh. Setelah itu,
tak menutup kemungkinan adanya peningkatan untuk peringatan berikutnya.
"Polda Metro Jaya kan memberi imbauan, pertama tidak akan memberikan izin dan
mengimbau tidak melakukan aksi demo, nanti lihat nih responnya berapa hari ini,"
kata dia.
Page 184 of 248.

