Page 97 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 15 OKTOBER 2019
P. 97

Title         PEMBANGUNAN KETENAGAKERJAAN NASIONAL MASIH MENENGAH KE BAWAH
                Media Name    republika.co.id
                Pub. Date     14 Oktober 2019
                              https://nasional.republika.co.id/berita/pzdh2x428/pembangunan-ketenaga kerjaan-
                Page/URL
                              nasional-masih-menengah-ke-bawah
                Media Type    Pers Online
                Sentiment     Positive









               Riset Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan Indonesia 2019 secara nasional
               memiliki nilai 61,06. Riset itu menunjukkan pembangunan ketenagakerjaan
               Indonesia masih berstatus menengah ke bawah.

               Angka indeks pembangunan itu memang mengalami sedikit kenaikan sebesar 0,25
               poin dibandingkan dengan 2018, yaitu 60,81 poin. Menteri Hanif Dhakiri
               mengatakan, untuk memperbaiki angka tersebut maka pemerintah daerah harus
               ikut turut serta mengubah ekosistem ketenagakerjaan.

               "Indeks nasional peningkatannya masih tipis, ini harus didorong agar bisa lebih
               tinggi karena kalau kenaikannya hanya sedikit berarti kita belum kompetitif. Tapi
               kenaikan ini juga perlu diapresiasi," kata Hanif saat ditemui usai pemberian
               penghargaan kepada daerah yang memiliki Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan
               yang baik di Hotel Bidakara, Jakarta, Senin (14/10).

               Ia mengatakan untuk meningkatkan angka tersebut maka perbaikan ekosistem
               ketenagakerjaan seperti penyederhanaan regulasi dan pembangunan SDM baik
               peningkatan kemampuan sangat dibutuhkan. "SDM kita masih didominasi lulusan SD
               dan SMP lalu ketidaksesuaian lulusan dengan kebutuhan industri juga masih tinggi,"
               kata Hanif.

               Ia mengatakan pembangunan ketenagakerjaan adalah bagian integral dari
               pembangunan nasional memiliki empat tujuan utama, yaitu pendayagunaan
               angkatan kerja, pemerataan kesempatan kerja, perlindungan tenaga kerja, dan
               peningkatan kesejahteraan pekerja dan keluarganya.

               Kementerian Ketenagakerjaan menggunakan Indeks Pembangunan
               Ketenagakerjaan (IPK) untuk mengukur keberhasilan pembangunan
               ketenagakerjaan nasional melalui pengukuran di setiap provinsi di Indonesia.
               Kegiatan ini telah dilakukan sejak tahun 2011 dan setiap tahunnya diberikan
               penghargaan bagi provinsi yang memiliki nilai indeks terbaik.

               Hasil pengukuran Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan (IPK) yang sejak tahun
               2017 menggunakan metodologi berbasis SDGs dan mulai tahun ini menggunakan
               aplikasi berbasis web dalam situs ipk.kemnaker.go.id.




                                                       Page 96 of 116.
   92   93   94   95   96   97   98   99   100   101   102