Page 188 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 2 Mei 2019
P. 188

Title          PULUHAN RIBU BURUH PERINGATI MAY DAY DI JAKARTA HARI INI
               Media Name     poskotanews.com
               Pub. Date      01 Mei 2019
                              http://poskotanews.com/2019/05/01/puluhan-ribu-buruh-peringati-may-day -di-jakarta-
               Page/URL
                              hari-ini/
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive











































               Puluhan ribu buruh diprediksi akan melakukan kegiatan di sejumlah lokasi di Jakarta
               guna memperingati Hari Buruh yang jatuh pada 1 Mei.

               "Sesuai surat pemberitahuan yang disampaikan, nantinya ada sekitar estimasi 30
               sampai 40 ribu buruh yang ada diberbagai lokasi untuk melaksanakan kegitan," ujar
               Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono ketika dikonfirmasi, Rabu
               (1/5/2019).

               Ia menyebutkan, massa yang turun ke jalan ini tidak akan melakukan long march,
               melainkan langsung menuju lokasi unjuk pendapat. Adapun dua lokasi yang akan
               didatangi oleh massa buruh yakni di depan Istana Negara dan Istora Senayan,
               Jakarta Pusat.

               "Tidak ada longmarch, itu langsung di istana menyampaikan pendapat di sana. itu
               langsung ke lokasi ya," lanjutnya.







                                                      Page 187 of 656.
   183   184   185   186   187   188   189   190   191   192   193