Page 310 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 2 Mei 2019
P. 310
Title MAY DAY DI JATIM, RIBUAN BURUH AKAN UNJUK RASA DAN ZIARAH BERSAMA
Media Name detik.com
Pub. Date 01 Mei 2019
Page/URL https://news.detik.com/berita-jawa-timur/4531593/may-day-di-jatim-ribu an-buruh-akan-
unjuk-rasa-dan-ziarah-bersama
Media Type Pers Online
Sentiment Negative
Sejumlah kelompok buruh di Jatim akan menggelar unjuk rasa di Hari Buruh
Sedunia atau May Day. Tidak hanya unjuk rasa, di beberapa kota di Jatim mereka
juga mengelar ziarah bersama.
Aksi serikat buruh Jatim akan terpusat di Kota Surabaya yang terbagi menjadi titik
unjuk rasa. Yang pertama di Kantor Disnakertrans Jatim, Jalan Dukuh Menanggal
Selatan No. 124-126 Surabaya. Aksi akan dimulai pukul 08.00 WIB yang diikuti
sekitar 1.000 buruh.
Kemudian di Kantor Gubernur Jatim, Jalan Pahlawan No.110 Surabaya. Unjuk rasa
akan diikuti 3.000 anggota KSPI Jatim dan 500 anggota PPBS Kabupaten Sidoarjo.
Yang terakhir di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo Surabaya, tgl 1 Mei
2019. Unjuk rasa akan dimulai pukul 08.00 WIB dan diikuti 10.000 orang SP/SB
Sarbumusi Jatim. Setelah itu di tempat yang sama, sekitar 1.000 orang dari Pok
F.SP. NIBA. KSPSI Jatim juga akan menyuarakan aspirasi mereka.
Selain di Surabaya, unjuk rasa juga digelar di beberapa daerah di Jatim. Seperti di
Kota Madiun yang diikuti 50 orang KASBI. Di Tulungagung yang diikuti 50 orang
PMII.
Kemudian di Situbondo yang diikuti 100 orang SARBUMUSI. Di Gresik yang diikuti
10.000 orang SEKBER dan Sidoarjo ada sekitar 500 orang PPBS yang berunjuk rasa.
Selain berunjuk rasa, peringatan Hari Buruh Sedunia juga diisi dengan ziarah.
Sekitar 500 orang SPSI, KSBSI Nganjuk dan SP/SB Jatim akan berziarah ke makam
Marsinah di Nganjuk. Sementara di Madiun, sekitar 50 orang KASBI akan ziarah ke
makam Beno Suwarno (pendiri KASBI).
Dari informasi yang dihimpun detikcom, Rabu (1/5/2019), ada 8 tuntutan yang akan
disuarakan buruh Jatim dalam May Day 2019. Seperti menolak dan cabut PP No. 78
tahun 2015, cabut Permenaker No. 15 tahun 2018 dan cabut Permenkes No. 51
tahun 2018.
Kemudian tetapkan UMSK Jatim setiap tahunnya, buat regulasi peningkatan KHL
dan hapus Disparitas, hapus outsorching, perbaikan pelayanan BPJS Kesehatan dan
tolak TKA China Uns.
Page 309 of 656.

