Page 106 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 6 MEI 2019
P. 106

Pada Kamis (2/5), dua jurnalis itu didampingi im Advokasi Jurnalis Indonesia (TAJI)
               dan Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Bandung melaporkan kekerasan yang

               dialami mereka ke Propam Polrestabes Bandung.


               "Jadi kita ini kita laporan dulu. Kalau ada bukti tambahan akan kita sampaikan.

               Untuk salah satu yang mengalami kekerasan (Rezza) sudah kita lampirkan

               pemeriksaan rumah sakit. Visum kalau dibutuhkan kita tunggu saja," kata Juru
               Bicara TAJI, Moh Abdul Muit Pelu.



               Peringatan Hari Buruh di Surabaya diwarnai kericuhan massa berbaju hitam. (CNN

               Indonesia/Farid Miftah) Sebelumya Kapolri Jenderal Tito Karnavian menuding
               kelompok berpakaian hitam atau yang ia sebut kelompok anarcho syndicalism.

               Polisi, kata dia, pun melakukan penyelidikan keterkaitan kelompok baju hitam di

               Bandung dengan kota-kota lain pada saat May Day tersebut.


               "Aksi May Day seluruh Indonesia relatif aman, tapi ada satu kelompok yang

               namanya Anarcho Syndicalism," kata Tito di Mabes Polri, Kamis (2/5).

               Kelompok tersebut, kata Tito, identik dengan aksi vandalisme dengan simbol huruf
               A. Kelompok itu, lanjutnya, bukanlah fenomena lokal melainkan fenomena

               internasional yang sudah berkembang di luar negeri.


               Tito menyebut kelompok anarcho syndicalism itu ada di sejumlah negara, antara

               lain Rusia, Eropa, Amerika Selatan, serta Asia.

               Di Indonesia, sambung Tito, diperkirakan baru berkembang beberapa tahun

               terakhir. Tahun lalu, kelompok itu disebut muncul di Jogja dan Bandung.


               "Sekarang juga ada di Surabaya, ada di Jakarta, dan mereka sayangnya melakukan

               aksi kekerasan, vandalism , coret-coret simbol A, ada yang merusak pagar," ujar

               Tito.






                                                      Page 105 of 255.
   101   102   103   104   105   106   107   108   109   110   111