Page 116 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 01 NOVEMBER 2019
P. 116
Direktur Eksekutif Rajawali Foundation, Agung Binantoro mengungkapkan, tujuan
SINERGI adalah membantu pemuda kurang mampu dan rentan, termasuk
perempuan dan pemuda penyandang disabilitas agar siap memasuki dunia kerja dan
memperoleh keterampilan yang mereka butuhkan untuk mendapatkan pekerjaan
baru atau lebih baik, khususnya di Jateng.
Melalui platform "Rencanamu" dapat dilaksanakan proses registrasi serta asesmen
perilaku dan kepribadian terkait pekerjaan tertentu dari 16.000 pemuda kurang
mampu dan rentan yang menjadi target Proyek SINERGI.
"Karena itu, kami menggandeng 'Rencanamu' ke dalam proyek SINERGI, khususnya
dalam menyediakan platform daring," ujar Agung.
Selanjutnya, dari 4.000 pemuda kurang mampu dan rentan yang dinilai akan
diseleksi kembali. Yang lolos nantinya dapat mengikuti program kesiapan kerja,
pelatihan, dan pemagangan dengan perusahaan yang sesuai dengan hasil penilaian.
"Kami mengharapkan 2.000 pemuda akan lulus dari proyek ini dan memperoleh
pekerjaan baru atau lebih baik," kata Agung.
SINERGI fase 2 merupakan proyek kerja sama antara Rajawali Foundation, Pusat
Transformasi Kebijakan Publik (Transformasi), dan Pemerintah Provinsi Jateng, yang
didanai USAID-Mitra Kunci Initiative.
Selain pemberian akses ketenagakerjaan bagi 16.000 pemuda kurang mampu dan
rentan (termasuk perempuan dan penyandang disabilitas), melalui proyek ini juga
dibentuk kelompok aksi (POKSI) ketenagakerjaan inklusif di Jateng yang melibatkan
pemuda, perusahaan, pemerintah daerah dan lembaga pelatihan kerja.
Pewarta: Ganet Dirgantara Editor: Sri Muryono COPYRIGHT (c)2019 .
Page 115 of 170.

