Page 163 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 02 SEPTEMBER 2019
P. 163

DELAPAN TAHUN HILANG KONTAK, TKW ASAL CIANJUR DITEMUKAN TEWAS MENGENASKAN
               Title
                              DI YORDANIA
               Media Name     jabar.tribunnews.com
               Pub. Date      30 Agustus 2019
                              https://jabar.tribunnews.com/2019/08/30/delapan-tahun-kehilangan-konta k-tkw-asal-
               Page/URL
                              cianjur-ditemukan-tewas-mengenaskan-di-yordania
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive












               Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferri Amiril Mukminin TRIBUNJABAR.ID, CIANJUR -
               Ani binti Iin (36) TKW asal Kampung Cidalung, RT 7/3, Desa Wangunsari,
               Kecamatan Naringgul, Kabupaten Cianjur , ditemukan tewas di sebuah gedung di
               Yordania , Senin (5/8/2019).

               Keluarga belum menerima penyebab kematian secara detail.

               Pihak keluarga hanya mendapat keterangan melalui WhatsApp dari Disnaker Cianjur
               perihal berita kematian Ani, Jumat (9/8/2019).

               Jenazah Ani dikabarkan sedang dalam perjalanan setelah melalui serangkaian
               proses dan dibantu Asosiasi Tenaga Kerja Indonesia Pembaharuan Cianjur .

               Jenazah dijadwalkan tiba Jumat (30/8/2019) sore di tanah air.

               Kakak Ani, Rosid Sumantep (45), mengatakan kronologis penelusuran berita
               kematian sempat terkendala.

               Rosid sempat mendatangi pihak desa lalu dilempar ke kecamatan.

               Dari kecamatan ia mendapat nomor KBRI lalu mencoba menghubungi nomor
               tersebut.

               "Selama dua minggu lebih saya sempat kebingungan karena belum ada tindaklanjut
               dari Disnaker saat itu," kata Rosid saat menanti jenasah di kantor Astakira Cianjur ,
               Jumat (30/8/2019).

               Rosid bersama Ketua Astakira Pembaharuan Cianjur , Ali Hildan, menanti surat
               keterangan kematian karena hingga saat ini belum ada kejelasan dari pihak KBRI
               mengenai penyebab kematian yang pasti.






                                                      Page 161 of 172.
   158   159   160   161   162   163   164   165   166   167   168