Page 332 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 7 DESEMBER 2021
P. 332

Judul               Ribuan Buruh Demo di Kantor DPRD Tabalong Tuntut Revisi UMK 2022
                Nama Media          kalsel.prokal.co
                Newstrend           Upah Minimum 2022
                Halaman/URL         https://kalsel.prokal.co/read/news/45415-ribuan-buruh-demo-di-
                                    kantor-dprd-tabalong-tuntut-revisi-umk-2022
                Jurnalis            redaksi
                Tanggal             2021-12-06 11:37:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Ditjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Negatif



              Ringkasan

              Dewan Pimpinan Cabang Federasi Serikat Pekerja Kimia, Energi, Pertambangan, Minyak, Gas
              Bumi  dan  Umum  (DPC  FSP  KEP)  Kabupaten  Tabalong  menggelar  demo  menurunkan  ribuan
              massa di depan kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, Senin (6/12) pagi. Ada tujuh tuntutan
              yang diajukan mereka kepada wakil rakyat. Mulai dari meminta Dewan Pengupahan Kabupaten
              Tabalong merumuskan ulang tentang kenaikan upah minimum kabupaten tahun 2022.


              RIBUAN BURUH DEMO DI KANTOR DPRD TABALONG TUNTUT REVISI UMK 2022

              Dewan Pimpinan Cabang Federasi Serikat Pekerja Kimia, Energi, Pertambangan, Minyak, Gas
              Bumi  dan  Umum  (DPC  FSP  KEP)  Kabupaten  Tabalong  menggelar  demo  menurunkan  ribuan
              massa di depan kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, Senin (6/12) pagi.

              Ada  tujuh  tuntutan  yang  diajukan  mereka  kepada  wakil  rakyat.  Mulai  dari  meminta  Dewan
              Pengupahan  Kabupaten  Tabalong  merumuskan  ulang  tentang  kenaikan  upah  minimum
              kabupaten tahun 2022.

              Kemudian, menolak Peraturan Pemerintah Nomor 63 Tahun 2021 tentang pengupahan. Meminta
              Pemerintah  Kabupaten  Tabalong  menangguhkan  aturan  turunan  Undang-undang  Nomor  11
              Tahun 2020 tentang Cipta Kerja yang bersifat strategis dan berdampak luas pada sesuai dengan
              keputusan Makamah Konstitusi (MK).

              Lalu meminta Pemkab Tabalong menyediakan fasilitas pelatihan kerja sesuai dengan kebutuhan
              perusahaan di Kabupaten Tabalong. Ditambah meminta PT Saptaindre Sejati (SIS) site ADMO
              menaikan upah pokok karyawan lama diatas upah pokok karyawan baru sebesar Rp4.084.000.

              Selanjutnya meminta PT Adaro Indonesia merevisi sanksi lubang enam tidak boleh masuk kerja
              di  wilayah  kerjanya.  Serta,  PT  Adaro  Indonesia  harus  menindak  tugas  karyawan  PT  Adaro
              Indonesia yang memberikan kepada salah satu manager PT SIS Site ADMO untuk memutasi
              pengurus Sekitar Kerja PUK SP KEP SIS ADMO. (ibn)



                                                           331
   327   328   329   330   331   332   333   334   335   336   337