Page 244 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 13 APRIL 2020
P. 244

terdiri dari bantuan pelatihan sebesar Rp1 juta dan insentif paska pelatihan sebesar
               Rp 600.000 per bulan (untuk 4 bulan).

               Lalu peserta Kartu Prakerja 2020 juga akan menerima insentif survei kebekerjaan
               sebesar Rp 50.000 per survei untuk 3 kali survei atau total Rp 150.000 per peserta.

               Pelaksanaan Kartu Prakerja 2020 merupakan implementasi Instruksi Presiden
               (Inpres) Nomor 4 Tahun 2020 tentang Re-focusing Kegiatan, Realokasi Anggaran,
               serta Pengadaan Barang dan Jasa untuk Percepatan Penanganan Coronavirus
               Disease 2019 (Covid-19).

               Sementara itu, menurut Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah, kartu tersebut
               menyasar pekerja yang di rumahkan tanpa diupah, pekerja terkena pemutusan
               hubungan kerja (PHK), pekerja migran serta pelaku usaha mikro, kecil dan
               menengah (UMKM) yang terdampak dari kondisi pandemi virus corona (Covid-19).

               "Kartu Prakerja mudah-mudahan bisa diserahkan bulan April ini, dan ini akan
               dirataskan sore ini. Saya berharap minggu ini akan disalurkan," kata dia ketika
               dihubungi Kompas.com , Senin (6/4/2020).

               Kartu Prakerja dari pemerintah ini merupakan insentif bagi para pekerja yang
               terkena imbas PHK atau di rumahkan oleh perusahaannya dan juga pelaku usaha
               yang sedang lesu.

               Anggaran untuk peningkatan kemampuan atau kompetensi (vokasi) para tenaga
               kerja yang tidak bekerja lebih besar. Namun, menurut Ida, dengan kondisi saat ini
               pemerintah pun mengubah alokasi anggaran vokasi tenaga kerja ke insentif.

               Pasalnya, untuk diadakan pelatihan kompetensi saat ini pemerintah pun berinisiatif
               mengubah metode dengan cara daring (online) atau login Kartu Prakerja .

               "Jadi program Kartu Prakerja sudah menyesuaikan dengan kondisi Covid-19 ini kan.
               Kalau dulu, biaya peningkatan untuk kompetensi itu lebih besar, insentifnya kecil.
               Sekarang dibalik, insentifnya lebih besar selama 4 bulan diberikan insentif,
               kemudian biaya pelatihannya atau kompetensinya lebih kecil," jelas dia.

               Ida menambahkan, pihaknya sedang mengkaji pelatihan-pelatihan secara online dan
               mulai melakukan pendataan lembaga-lembaga yang ingin terlibat melatih tenaga
               kerja melalui online serta jumlah tenaga kerja yang akan divokasi.

               Berikut ini 3 tahapan lengkap daftar Kartu Prakerja atau cara membuat Kartu
               Prakerja : 1. Membuat akun Prakerja ( cara daftar Kartu Prakerja ) 2. Isi data diri 3.
               Ikuti tes Setelah melewati tahapan cara mendapatkan Kartu Prakerja tersebut ( cara
               mendaftar Kartu Prakerja ), peserta tinggal menunggu notifikasi apakah diterima
               atau tidak sebagai peserta Kartu Prakerja 2020.

               (Sumber: /Ade Miranti Kurnia | Editor: Bambang P. Jatmiko).



                                                      Page 243 of 394.
   239   240   241   242   243   244   245   246   247   248   249