Page 129 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 15 NOVEMBER 2019
P. 129
GENERASI MILENIAL MALANG DINANTIKAN BELASAN PERUSAHAAN DI MILLENIAL JOB
Title
CENTER
Media Name beritajatim.com
Pub. Date 14 November 2019
http://beritajatim.com/politik-pemerintahan/generasi-milenial-malang-d inantikan-
Page/URL
belasan-perusahaan-di-millenial-job-center/
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Kepala Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil) Pemerintahan dan Pembangunan III
Provinsi Jatim di Malang, Benny Sampir Wanto mengatakan pihaknya sedang
mempersiapkan Millenial Job Center.
Gedung Millenial Job Center ini bakal diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari
pelatihan hingga perekrutan tenaga kerja.
"Era millenial ada pekerjaan baru, pekerjaan freelance generasi millenial disiapkan
untuk itu yang gairah kerjanya freelance. Akan disiapkan dua kegiatan mentoring,
bila kapasitas kurang akan diberikan pelatihan, bagi yang berkualifikasi akan
diberikan co-working tempat untuk bekerja," papar Benny, Kamis, (14/11/2019).
Benny mengatakan, Millenial Job Center bakal dibuat semacam rantai antara pencari
pekerjaan, dan perusahaan yang membutuhkan karyawan khusus dibidang
teknologi informasi. Selain itu, pemerintah mengajak anak muda untuk kreatif
menciptakan pekerjaan itu sendiri.
"Millenial Job Center nanti akan ada mentor, generasi millenial itu sendiri dan klien
atau yang membutuhkan jasa mereka. Apalagi anak-anak muda kini lebih suka kerja
santai tapi uang banyak, seperti konten creator, youtuber, blogger, dan star up,"
kata Benny.
Page 128 of 193.

