Page 123 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 08 NOVEMBER 2019
P. 123
"Selain mengacu pada sejumlah peraturan yang ada, penetapan UMK di Kubu Raya
ini juga berdasarkan hasil survei Kebutuhan Hidup Layak (KHL) yang telah dilakukan
sebelumnya," tuturnya.
Mengenai hasil survei KHL di Kubu Raya, kata dia, sebelumnya juga telah dilakukan
evaluasi. Hasilnya juga sudah dibicarakan saat melakukan rapat bersama di Dewan
Pengupahan untuk menetapkan UMK Kubu Raya tahun 2020.
Menurutnya, UMK Kubu Raya untuk tahun 2020 mengalami kenaikan sebesar
Rp191.378, di mana untuk UMK tahun 2019 ini sebesar Rp2.241.622.
Pengusulan kenaikan UMK tersebut berdasarkan penetapan UMP Kalimantan Barat
yang telah ditetapkan oleh Gubernur Kalimantan Barat, di mana sesuai ketentuan,
kepala pemerintah daerah/kota mengajukan usulan upah minimum kabupaten/kota
(UMK) kepada gubernur untuk ditetapkan.
"UMK ini juga mencakup upah sektoral minimum kabupaten/kota (UMSK) bila ada.
UMK dan upah sektoral tidak boleh lebih rendah dari UMP," kata Heri.
Pewarta: Rendra Oxtora Editor: Risbiani Fardaniah COPYRIGHT (c)2019 .
Page 122 of 135.

