Page 18 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 13 AGUSTUS 2019
P. 18
Title KEMENAKER KEMBANGKAN DESA MIGRAN PRODUKTIF
Media Name suaramerdeka.com
Pub. Date 12 Agustus 2019
https://www.suaramerdeka.com/smcetak/baca/193684/kemenaker-kembangkan- desa-
Page/URL
migran-produktif
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Sejumlah upaya ditempuh Kementerian Tenaga Kerja Republik Indonesia
(Kemenaker) untuk meningkatkan perekonomian warga desa. Salah satunya
mendorong pengembangan Desa Migran Produktif (DMP).
Jika pengembangan itu berhasil, warga masyarakat yang ada di desa tidak perlu
bekerja ke luar negeri menjadi Pekerja Migran Indonesia (PMI). Guna
merealisasikan upaya tersebut, pihak kementerian menggandeng instansi terkait,
termasuk Polri.
Hal tersebut dibahas dalam diskusi Badan Koordinasi Kehumasan Masyarakat
Bakohumas Kementerian Ketenagakerjaan 2019 di Hotel Alana, Solo mulai Rabu
(7/8) hingga Jumat (9/8).
Sekretaris Jenderal Kemenaker, Khairul Anwar mengatakan, program desmigratif
adalah upaya terobosan dalam bekerja sama dengan berbagai kementerian lembaga
untuk memberdayakan masyarakat. "Selain itu juga untuk meningkatkan pelayanan
serta memberi perlindungan bagi calon Pekerja Migran Indonesia (PMI) di desa-desa
kantong pekerja migran," kata Khairul.
Desmigratif , lanjutnya, merupakan program yang ditujukan kepada desa yang
sebagian besar warganya bekerja sebagai pekerja migran di luar negeri. Mereka
diharapkan memahami sistem penempatan dan perlindungan tenaga kerja, baik di
dalam maupun luar negeri.
Bentuk Kepedulian
Khairul menargetkan, butuh tiga tahun untuk membentuk dan memfasilitasi 400
pembangunan desmigratif. Pada 2016 sudah ada dua desa yang masuk program
desmigratif yakni di Desa Kenanga, Sindang, Indramayu, Jawa Barat dan Desa
Page 17 of 89.

