Page 138 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 29 APRIL 2020
P. 138

Title          KARTU PRAKERJA MESTI BERHASIL
               Media Name     koran-jakarta.com
               Pub. Date      28 April 2020
               Page/URL       http://www.koran-jakarta.com/kartu-prakerja-mesti-berhasil-200428/
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive








               Perspektif  Pemerintah telah meluncurkan program Kartu Prakerja. Program ini
               adalah bantuan biaya pelatihan bagi masyarakat Indonesia yang ingin memiliki atau
               meningkatkan keterampilan. Didesain sebagai sebuah produk, program ini dikemas
               sedemikian rupa agar memberikan nilai bagi pengguna sekaligus memberikan nilai
               bagi sektor swasta.


               Kartu Prakerja tidak hanya untuk mereka yang sedang mencari pekerjaan, namun
               juga buruh, karyawan dan pegawai.Pendeknya, semua warga bangsa yang berusia
               18 tahun ke atas dan tidak sedang sekolah atau kuliah, boleh mendaftar.


               Namun, prioritas diberikan pada pencari kerja usia muda karena langkah pertama di
               dunia kerja akan membawa pada langkahlangkah selanjutnya yang lebih gemilang
               di masa depan.


               Jalan digital melalui marketplace dipilih untuk memudahkan pengguna mencari,
               membandingkan, memilih, dan memberi evaluasi.Karena hanya dengan cara ini,
               produk bisa terus diperbaiki, tumbuh, dan relevan. Menggandeng pelaku usaha
               swasta, program ini adalah wujud kerjasama pemerintah dan swasta dalam
               melayani masyarakat.

               Anggaran program Kartu Prakerja dialokasikan 20 triliun rupiah dengan target
               peserta mencapai 5,6 juta peserta.Setiap peserta disebut bakal menerima manfaat
               sebesar 3,55 juta rupiah terdiri dari biaya pelatihan sebesar 1 juta rupiah, insentif
               sebesar 600.000 rupiah per bulan selama 4 bulan, dan insentif pengisian survei
               sebesar 150.000 rupiah sebanyak 3 kali.

               Pemerintah berencana akan membuat pelatihan dalam Kartu Prakerja ini sebanyak
               30 gelombang hingga akhir tahun 2020.Pendaftaran Kartu Prakerja dilakukan secara
               bertahap.


               Hingga kini, sudah tercatat delapan juta orang mendaftar dalam program yang
               dibuka mulai Senin sampai Kamis dalam satu pekan.Jumlah itu melampaui
               pendaftaran gelombang pertama yakni ketika program ini diluncurkan pada Sabtu
               (11/4) hingga Kamis (16/4) jumlah pendaftar mencapai 5,9 juta orang.

               Dari jumlah itu setelah melalui verifikasi, sebanyak 168.111 orang berhasil lolos
               menjadi peserta pada gelombang pertama.Kita berharap program meningkatkan
               keterampilan sumber daya manusia ini berjalan sukses.





                                                      Page 137 of 261.
   133   134   135   136   137   138   139   140   141   142   143