Page 261 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 29 ApRIL 2019
P. 261

Title         PERTEMUAN PRESIDEN JOKOWI DAN PIMPINAN BURUH BERLANGSUNG AKRAB
                Media Name    beritasatu.com
                Pub. Date     26 April 2019
                              https://www.beritasatu.com/politik/551028/pertemuan-presiden-jokowi-da n-pimpinan-
                Page/URL
                              buruh-berlangsung-akrab
                Media Type    Pers Online
                Sentiment     Positive


               PERTEMUAN PRESIDEN JOKOWI DAN PIMPINAN BURUH BERLANGSUNG
               AKRAB



                    Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia Said Iqbal hadir dalam
               pertemuan pimpinan organisasi buruh dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Suasana
               berlangsung penuh keakraban.

               "Akrab sekali, sangat akrab. Presiden lebih banyak mendengarkan. Pak Said Iqbal lebih
               banyak bicara dengan yang lain-lain. Ada tujuh orang semuanya bicara dan Presiden sangat
               mendengarkan. Enggak ada suasana yang tegang-tegang," kata Kepala Staf Kepresidenan
               Moeldoko.

               Hal itu disampaikan Moeldoko di Kantor Staf Presiden, Jakarta, Jumat (26/4/2019).

               Untuk diketahui, Said Iqbal merupakan tokoh buruh yang mendukung pasangan Prabowo
               Subianto-Sandiaga Uno (Prabowo-Sandi).

               Pada bagian lain, menurut Moeldoko, perbincangan berkaitan dengan revisi Peraturan
               Pemerintah (PP) Nomor 78/2015 tentang Pengupahan. Moeldoko menyatakan, Presiden
               Jokowi sangat memerhatikan berbagai usulan.

               "Tadi Presiden sangat memerhatikan itu, intinya bagaimana buruh tak ada yang dirugikan.
               Tapi di sisi lain ada juga kepastian bagi pengusaha agar tak dirugikan. Substansinya Presiden
               memerintahkan Menaker (menteri ketenagakerjaan) untuk segera memikirkan hal ini," ujar
               Moeldoko.

               Seperti diberitakan, Jokowi didampingi Moeldoko dan Menaker Hanif Dhakiri saat bertemu
               pimpinan buruh di Ruang Garuda, Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat
               (26/4/2019). Pertemuan juga membicarakan menjelang Hari Buruh atau May Day pada 1
               Mei 2019.

               "Baru saja saya bertemu dengan presiden buruh dengan ketua-ketua serikat pekerja yang
               intinya kita berbicara dua hal, yang pertama yang berkaitan dengan peringatan Hari Buruh,
               May Day yang minggu depan akan dilaksanakan," kata Jokowi.

               "Semuanya sepakat bahwa peringatan Hari Buruh akan dilakukan dengan cara-cara kegiatan-
               kegiatan yang baik, yang memberikan ketenangan dan damai, sehingga kita harapkan rakyat




                                                      Page 260 of 268.
   256   257   258   259   260   261   262   263   264   265   266