Page 152 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 08 AGUSTUS 2019
P. 152

Hal itu menyebabkan mayoritas perempuan tidak berpenghasilan dan menyumbang
               sebagian besar angka kemiskinan di Indonesia.

               Bahkan, banyak laporan penelitian menyebutkan bahwa banyak pekerja perempuan
               mengalami diskriminasi secara fisik, psikis dan kekerasan seksual.

               Sementara terkait kesempatan penyandang disabilitas, juga belum optimal karena
               serapan pekerja dari kelompok penyandang disabilitas di perusahaan masih rendah.


               Ada beberapa pertimbangan dan kewajiban dimana perusahaan harus menyediakan
               kompensasi tertentu dan menyediakan pelatihan terlebih dahulu agar penyandang
               disabilitas mampu menjalankan pekerjaannya.

               Di sisi lain, saat ini masih banyak dari tenaga kerja penyandang disabilitas yang
               belum mengetahui adanya peraturan perundang-undangan yang menjamin
               kedudukan dan kemudahan dalam memperoleh pekerjaan, perlindungan hukum,
               dan persamaan hak selaku pekerja.

               Fakta ini terungkap saat seminar Pedekatan Gender dan Disabilitas dalam Legislasi
               Bidang Ketenagakerjaan di Jakarta, Rabu (7/8/2019).

               Perwakilan Ombudsman RI dalam kesempatan itu mengatakan, terjadinya
               diskriminasi dan ketimpangan gender di bidang ketenagakerjaan karena masih ada

               peraturan yang tidak mendukung kesetaraan dan keadilan di bidang
               ketenagakerjaan.

               "Belum adanya data terpilah bidang ketenagakerjaan dan data ketimpangan
               kesetaran akses hak-hak perempuan dan kelompok rentan diskriminasi di bidang
               ketenagakerjaan," katanya.

               Terkait isu disabilitas ini, Nova Riyanti Yusuf, anggota komisi IX DPR RI
               menyatakan, penanganan isu disabilitas yang lintas sektoral haruslah berpijak pada
               kordinasi lintas sektoral.


               "Juga perlu adanya komitmen kuat dan keberpihakan semua pihak baik dari segi
               anggaran, regulasi dan pengawasan," kata Nova.

               Nova menegaskan sudah saatnya syarat Sehat Jasmani dan Rohani untuk jadi PNS
               tidak dilakukan secara diskriminatif.






                                                      Page 151 of 156.
   147   148   149   150   151   152   153   154   155   156   157