Page 81 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JUNI 2019
P. 81
Di lain kesempatan, Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri turut berkomentar soal
tutupnya 6 gerai Giant.
"Yang ini belum, karena saya baru datang sehingga harus dicek dahulu," ujar Hanif
di Gedung Kemenko Perekonomian, Senin (24/6/2019).
Hanif menuturkan, penutupan gerai retail secara umum disebabkan
perkembalangan teknologi yang membuat adanya peralihan dari belanja manual ke
online.
Tapi imbasnya, pengurangan karyawan di perusahaan-perusahaan retail atau PHK
rentan terjadi.
"Kalau secara umum perkembangan teknologi secara masif pasti akan berdampak
terhadap pengurangan pekerja di sejumlah sektor," tambahnya.
Tapi di lain sisi, Hanif memastikan perkembangan teknologi akan menciptakan
kesempatan kerja yang baru.
Page 80 of 185.

