Page 61 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 7 MEI 2019
P. 61
Title BPJS KETENAGAKERJAAN BAYARKAN KLAIM KE 30 PETUGAS KPPS YANG MENINGGAL
Media Name detik.com
Pub. Date 06 Mei 2019
https://news.detik.com/berita/d-4537781/bpjs-ketenagakerjaan-bayarkan- klaim-ke-30-
Page/URL
petugas-kpps-yang-meninggal
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
BPJS Ketenagakerjaan mengatakan ada 100 ribu orang petugas Kelompok
Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang terdaftar sebagai peserta. BPJS
Ketenagakerjaan sudah membayarkan semua klaim ke 30 petugas yang meninggal.
"Petugas KPPS ada yang didaftarkan oleh masing-masing inisiatif daerah, tidak
semua memang. Yang terdaftar 50 ribu-100 ribu petugas KPPS. Mereka didaftarkan
dan dibiayai oleh pemberi kerja atau masing-masing daerah. Dari yang terdaftar,
ada 30 orang yang mengalami kecelakaan atau meninggal dunia, semua sudah kita
santuni," kata Dirut BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto di Kantor Wakil Presiden,
Jalan Veteran, Jakarta Pusat, Senin (6/5/2019).
Hingga Sabtu (4/5) malam, sebanyak 440 petugas KPPS dilaporkan meninggal
dunia. Sementara itu jumlah petugas KPPS yang sakit juga bertambah menjadi
3.788 orang.
"Jumlah petugas KPPS yang wafat 440 orang," ujar sekjen KPU Arif Rahman Hakim
kepada wartawan, Sabtu (4/5).
Page 60 of 105.

