Page 74 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 21 FEBRUARI 2019
P. 74
Title REGULASI KETENAGAKERJAAN MESTI ADOPSI PERKEMBANGAN REVOLUSI INDUSTRI 4.0
Media Name hukumonline.com
Pub. Date 20 Februari 2019
https://www.hukumonline.com/berita/baca/lt5c6c17ad21d53/regulasi-keten agakerjaan-
Page/URL
mesti-adopsi-perkembangan-revolusi-industri-40
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Tantangan ekonomi di era disrupsi Revolusi Industri 4.0 semakin berdampak besar
pada perkembangan industri termasuk masalah ketenagakerjaan baik dari sisi
regulasinya maupun cara kerja manusia. Revolusi industri 4.0 tidak hanya
mengubah cara kerja, tapi juga cara hidup manusia. Misalnya, saat ini gawai
menjadi salah satu alat penting untuk menjalani kegiatan setiap hari.
Hakim Ad Hoc Pengadilan Hubungan Industrial (PHI) pada Mahkamah Agung (MA),
Sugeng Santoso mengatakan ketika revolusi industri pertama bergulir, proses
produksi yang mayoritas menggunakan tenaga manusia beralih sebagian menjadi
mesin uap. Sekarang, revolusi industri berkembang menjadi 4.0, kemajuan
teknologinya mengarah pada kecerdasan buatan.
Ditegaskan Sugeng, dampak revolusi industri 4.0 menyasar banyak hal, tak
terkecuali bidang ketenagakerjaan. Pertumbuhan aplikasi berbasis telepon pintar
membuka peluang bisnis baru bagi sebagian kalangan. Satu contoh, berbagai
perusahaan berbasis aplikasi mulai bermunculan antara lain ojek dan taksi daring.
Page 73 of 148.

