Page 110 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 14 OKTOBER 2021
P. 110
mendaftarkan diri terlebih dahulu menggunakan nomor HP, email, atau nomor induk
kependudukan KTP.
2. Masuk ke menu profile Setelah berhasil membuat akun, kunjungi menu profile pada situs web
atau kunjungi profile.kemnaker.go.id 3. Cek status calon penerima Dalam menu tersebut, calon
penerima akan melihat data diri lengkap dan status penerima BSU. Terdapat tiga jenis status
yaitu, status calon penerima BSU, status sudah ditetapkan sebagai penerima, dan status dana
BSU sudah tersalurkan.
Dalam laman profil tersebut, calon penerima juga mendapatkan informasi terkait rekening baru
yang telah dibuatkan secara kolektif untuk calon penerima BSU.
4. Koordinasi dengan HRD Setelah mengetahui informasi terkait rekening baru, calon penerima
dapat berkoordinasi dengan manajemen perusahaan atau HRD. Hal tersebut bertujuan untuk
mengetahui informasi dan jadwal aktivasi rekening baru secara kolektif di perusahaan.
Dana BSU bisa digunakan setelah rekening baru tersebut sudah diaktivasi. Batas tanggal untuk
aktivasi rekening baru adalah 15 Desember 2021. Lewat dari tanggal tersebut, dana BSU akan
dikembalikan ke kas negara.
109

