Page 190 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 7 APRIL 2020
P. 190

Title          1.600 ORANG AJUKAN KARTU PRAKERJA DI PALEMBANG
               Media Name     antaranews.com
               Pub. Date      06 April 2020
                              https://www.antaranews.com/berita/1405962/1600-orang-ajukan-kartu-prak erja-di-
               Page/URL
                              palembang
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive












               Sebanyak 1.600 orang mengajukan diri masuk dalam program kartu prakerja di
               Palembang setelah sebagian besar mendapatkan Pemutusan Hubungan Kerja akibat
               dampak dari pandemi COVID-19.

               Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Palembang Yanuarpan Yanny di Palembang, Senin,
               mengatakan pengajuan program kartu prakerja tersebut terus meningkat setiap hari
               seiring dengan semakin meningkatnya ancaman penyebaran virus corona.

               "Banyak sekali pekerja yang terkena PHK dan dirumahkan akibat perusahaannya
               tutup karena dampak ekonomi COVID-19," kata dia.

               Ia merinci kebanyakan pekerja yang terkena PHK bekerja di sektor perdagangan,
               perhotelan, rumah makan, tempat hiburan dan sebagian di pabrik.

               Ribuan pekerja itu berasal dari 300---400 perusahaan di kota Palembang.

               Yanuarpan menambahkan selain pekerja formal yang terkena PHK dan dirumahkan,
               pengajuan juga dilayangkan oleh pelaku UMKM dan pekerja informal.

               Sebelumnya, Kepala Bidang Hubungan Industrial Dinas Tenaga Kerja Kota
               Palembang Fahmi Atta mengatakan pemerintah telah mengimbau perusahaan
               maupun pekerja dapat lebih bijak dan memaklumi dalam menyikapi kondisi seperti
               ini.

               "Alasan perusahaan melakukan PHK pekerja atau pun merumahkan karena
               kemampuan perusahaan yang terbatas sehingga tidak mampu menutupi biaya
               operasional," kata dia.

               Menurut Fahmi, pemkot juga telah menyampaikan SE Menteri Tenaga Kerja dan SE
               Wali Kota Palembang tentang perlindungan terhadap perusahaan dan pekerja yang
               terdampak COVID-19.

               Adapun poin dalam surat edaran itu, kata Fahmi, perusahaan dapat memberikan
               dispensasi tidak masuk kerja kepada pekerja yang berstatus orang dalam




                                                      Page 189 of 193.
   185   186   187   188   189   190   191   192   193   194