Page 178 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 15 MEI 2020
P. 178

Menaker Ida mendorong ASEAN OSHNET untuk menyusun pedoman Kesehatan dan
               Keselamatan Kerja (K3) tentang pencegahan penyebaran Covid-19 dan virus
               menular lainnya di tempat kerja yang sejalan dengan protokol WHO.

               Pada pertemuan itu, Ida juga mendorong ALMM untuk meningkatkan kerja sama
               dengan organisasi Internasional dan negara mitra ASEAN.

               Hal itu untuk menghasilkan rekomendasi kebijakan guna pemulihan krisis jangka
               pendek dan perencanaan pemulihan jangka menengah dan jangka panjang dalam
               upaya mengembalikan stabilitas perkonomian termasuk menjaga keberlanjutan
               rantai pasok di kawasan ASEAN.

               "Mengimbau Senior Labour Official Meeting (SLOM) untuk melakukan re-focusing
               dan re-targeting aktivitas-aktivitas ASEAN sektor ketenagakerjaan agar lebih fokus
               pada pemulihan ekonomi paska pandemik," ujar Ida.

               "Di antaranya sektor pariwisata, perhotelan, manufaktur dan sektor jasa lainnya, "
               lanjutnya.

               Menaker juga menyatakan kesiapan Indonesia sebagai tuan rumah ALMM ke-26
               pada akhir Oktober hingga awal November 2020 nanti di Jakarta.

               Pelaksanaan ALMM ke-26 yang akan datang, tentunya tetap akan
               mempertimbangkan kondisi perkembangan penyebaran Covid-19.

               Pertemuan Menaker se-ASEAN dipimpin oleh Menteri Sumber Manusia, Malaysia
               Datuk Seri M. Saravanan, selaku Ketua ALMM periode 2018-2020.

               Pertemuan dihadiri Sekjen ASEAN, Dato Lim Jock Hoi; Dirjen ILO Guy Ryder; dan
               Menaker dari Malaysia, Brunei Darussalam, Kamboja, Laos, Myanmar, Philipina,
               Singapura, Thailand dan Vietnam.
































                                                      Page 177 of 231.
   173   174   175   176   177   178   179   180   181   182   183