Page 111 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 19 MARET 2020
P. 111
Presiden KSBSI Elly Rosita Silaban mengaku masih menaruh harapan kepada
Presiden Joko Widodo. Dia yakin pemerintah akan mendengar suara buruh dalam
RUU Omnibus Law Cipta Kerja.
Elly juga turut prihatin bahwa korona semakin masif. Untuk itu, Elly meminta buruh
tidak meremehkan kondisi ini.
"Kita minta serikat buruh tidak menganggap remeh situasi ini. Perjuangan terhadap
Omnibus Law Cipta Kerja akan terus dilanjutkan. DPR juga jangan coba-coba
memanfaatkan situasi ini dengan melakukan pembahasan diam-diam terus tiba-tiba
disahkan," ucapnya..
Page 110 of 142.

