Page 413 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 20 SEPTEMBER 2021
P. 413
Diketahui, wanita paruh baya itu diamankan bersama rekannya Dani Ramdani, 19 tahun karena
melakukan tindak pidana perdagangan orang (TPPO) dengan membuka praktek prostitusi online.
Dari hasil pemeriksaan, sambung Wahyu, keduanya sudah bekerja sama untuk bisnis haram itu
selama dua bulan. Dimana dalam sekali transaksi, keduanya mendapatkan untung mulai dari
Rp50 hingga Rp70 ribu.
"Mereka ini kerjasama, peran Dedeh menyediakan lokasi prostitusi di warung miliknya,
sementara Dani Ramdani bertugas mencari wanita tuna susila serta, pria hidung belang hingga
melakukan antar jemput," ujarnya.
Dia menegaskan, bisnis ini pun dilakukan secara online dengan menggunakan salah salah aplikasi
pesan singkat. Dalam kasus ini, petugas mengamankan dua unit handphone, uang tunai Rp100
ribu dan alat kontrasepsi sebagai barang bukti.
Sementara, kata Wahyu, korbannya bernama Sunami Nusyam Padelut alias Nami berusia 17
tahun dan Nazla Salwa Ramadani, 18 tahun.
Kini, lanjutnya, keduanya pun masih mendekam di Mapolsek Cisoka dengan pasal yang akan
dikenakan, 296 dan 506 KUHP tentang tindak asusila atau Undang-Undang Nomor 11 tahun
2008 tentang ITE da ancaman enam tahun penjara.
412

