Page 661 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 20 SEPTEMBER 2021
P. 661

Judul               Kartu Prakerja Gelombang 21: Berikut Tips Lolos Seleksi, Persyaratan
                                    hingga Cara Daftarnya
                Nama Media          tribunnews.com
                Newstrend           Kartu Pra Kerja
                Halaman/URL         https://www.tribunnews.com/nasional/2021/09/17/kartu-prakerja-
                                    gelombang-21-berikut-tips-lolos-seleksi-persyaratan-hingga-cara-
                                    daftarnya
                Jurnalis            Faishal Arkan
                Tanggal             2021-09-17 10:15:00
                Ukuran              0

                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Ditjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif


              KARTU PRAKERJA GELOMBANG 21: BERIKUT TIPS LOLOS SELEKSI, PERSYARATAN
              HINGGA CARA DAFTARNYA

              Pendaftaran kartu Prakerja gelombang 21 resmi dibuka, Kamis (16/9/2021) pukul 12.00 WIB.
              Pelamar kartu prakerja diharapkan tidak perlu buru-buru dalam pengisian. Dikarenakan, proses
              seleksi prakerja bukan berdasarkan siapa pelamar yang mengisi pertama. Apabila pelamar gagal
              lolos seleksi pada gelombang sebelumnya, bisa mencoba kembali di gelombang 21.

              Berikut beberapa tips supaya lolos seleksi kartu Prakerja, di antaranya:

              1. Perhatikan persyaratannya Sebelum melakukan pendaftaran, pelamar harus memerhatikan
              syarat serta ketentuan untuk lolos seleksi prakerja.
              Dilansir website prakerja.go.id , beberapa syarat mendaftar prakerja, di antaranya:

              - WNI berusia 18 tahun ke atas.

              - Tidak sedang menempuh pendidikan formal.

              -  Sedang  mencari  kerja,  pekerja/buruh  yang  terkena  PHK,  atau  pekerja/buruh  yang
              membutuhkan  peningkatan  kompetensi  kerja,  seperti  pekerja/buruh  yang  dirumahkan  dan
              pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil.

              - Bukan penerima bantuan sosial lainnya selama pandemi COVID-19.

              - Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala
              Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.

              - Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi Penerima Kartu Prakerja.

              2. Perbaiki Data diri dan NIK Pelamar harus memastikan data diri yang diisi sama dengan yang
              tercantum pada Kartu Tanda Penduduk (KTP), maupun Kartu Keluarga (KK).



                                                           660
   656   657   658   659   660   661   662   663   664   665   666