Page 108 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 04 MARET 2019
P. 108

Title          PPNPN ISTANA KEPRESIDENAN DILINDUNGI BPJS KETENAGAKERJAAN
                Media Name     antaranews.com
                Pub. Date      01 Maret 2019
                               https://www.antaranews.com/berita/804059/ppnpn-istana-kepresidenan-dil indungi-
                Page/URL
                               bpjs-ketenagakerjaan
                Media Type     Pers Online
                Sentiment      Positive










               Jakarta, - Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) di Lingkungan Istana
               Kepresidenan RI menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan dan penyerahan sertifikat
               dan 125 kartu kepesertaan dilakukan secara simbolis di Jakarta, Rabu (27/02).

               Siaran pers yang diterima Antara di Jakarta, Jumat, menyebutkan Asisten Deputi
               Direktur Bidang TI BPJS Ketenagakerjaan, Tarimantan S Saragih bersama Kepala
               BPJS Ketenagakerjaan Cabang Sudirman, Erni Purnamawati, menyerahkannya
               secara simbolis kepada Deputi Bidang Administrasi dan Pengelolaan Istana
               Kepresidenan Jakarta , Rika Kiswardani di Wisma Negara.

               Erni mengapresiasi kepedulian Istana Kepresidenan untuk mendaftarkan PPNPN-nya
               menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan dan hal ini merupakan langkah tepat untuk
               memberikan perlindungan kepada pekerja sesuai dengan amanah undang-undang
               Program jaminan sosial ketenagakerjaan yang diselenggarakan oleh BPJS
               Ketenagakerjaan memberikan kepastian perlindungan kepada seluruh tenaga kerja
               atas segala risiko yang terjadi pada saat melakukan aktivitas agar pekerja merasa
               lebih tenang dan mendorong peningkatan produktivitas.

               "Terima kasih kepada Tim Istana atas kerjasamanya yang telah memberikan
               perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan kepada PPNPN istana yang
               mendapatkan perlindungan dari tiga program BPJS Ketenagakerjaan, yaitu Jaminan
               Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Hari Tua (JHT) dan Jaminan Kematian (JKm)" kata
               Erni.

               Setelah menjadi peserta secara otomatis PPNPN Istana ini memiliki hak atas
               manfaat program yang diselenggarakan BPJS Ketenagakerjaan seperti program JKK,
               jika peserta mengalami kecelakaan kerja, maka mereka berhak untuk mendapatkan
               manfaat biaya pengobatan tanpa batas biaya sesuai kebutuhan medis.

               Manfaat lain, santunan juga diberikan ketika pekerja tidak mampu bekerja, dan jika
               sampai mengakibatkan meninggal dunia maka ahli waris berhak untuk santunan
               senilai 48 kali upah yang dilaporkan. Namun, jika peserta meninggal dunia bukan
               karena kecelakaan kerja, maka ahli waris berhak mendapatkan santunan kematian






                                                      Page 107 of 142.
   103   104   105   106   107   108   109   110   111   112   113