Page 90 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 04 MARET 2019
P. 90
SARUNG IS MY NEW DENIM, CARA KEMENTERIAN KETENAGAKERJAAN PROMOSIKAN
Title
SARUNG
Media Name liputan6.com
Pub. Date 01 Maret 2019
https://www.liputan6.com/bisnis/read/3906792/sarung-is-my-new-denim-ca ra-
Page/URL
kementerian-ketenagakerjaan-promosikan-sarung
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) memperingati Hari Sarung Nasional. Dengan
menggelar acara 'Kemnaker Bersarung' dengan tema 'Sarung is My New Denim' di halaman
Kantor Kemnaker.
Pantauan Merdeka.com, Jumat (1/3/2019), para pekerja Kemenaker tampak mengenakan
sarung dan busana lain yang bernuansa budaya Indonesia, misalnya batik.
Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Hanif Dhakiri mengatakan acara ini merupakan salah satu
langkah yang dilakukan untuk mempromosikan sarung.
"Untuk mempromosikan sarung sebagai salah satu kebudayaan Indonesia nasional kita,"
kata dia.
Selain itu, pihaknya juga mau menunjukkan bahwa sarung merupakan busana yang dapat
dipakai semua golongan.
"Sejarah sarung itu panjang. Itu dipakai oleh semua orang, nasional dan santri semua.
Selama ini sarung identik dengan pesantren atau santri. Bahkan ada sebagian yang
berpandangan sarungan itu kampungan. Sarungan itu keren," ungkap Hanif.
Dia berharap, kegiatan ini dapat menumbuhkan kecintaan masyarakat, khususnya pegawai
Kemnaker terhadap sarung.
"Saya tidak akan mewajibkan bersarung. Tapi kalau ada yang pakai sarung itu kita kasih
jempol," tandasnya.
Kemnaker Buka Kejuruan Fashion Technology di BLK Semarang
Menjawab kebutuhan industri pada bidang fesyen, Kementerian Ketenagakerjaan membuka
pelatihan kerja kejuruan fashion technology yang berlokasi di Balai Besar Pengembangan
Latihan Kerja Semarang (BBPLK Semarang).
"Di kejuruan fashion technology, siswa tidak hanya diajari membuat kreasi produk, tetapi
juga cara memasarkannya, sehingga mereka siap masuk dunia kerja atau berwirausaha,"
kata Menaker M. Hanif Dhakiri saat meresmikan gedung sekaligus workshop studio kejuruan
fashion technology di BBPLK Semarang, Jawa Tengah pada Selasa (26/2/2019).
Page 89 of 142.

