Page 205 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 24 FEBRUARI 2020
P. 205

Title          KEMNAKER ALOKASIKAN 75 PERSEN ANGGARAN UNTUK PENGEMBANGAN SDM
               Media Name     cnnindonesia.com
               Pub. Date      21 Februari 2020
                              https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20200221110211-92-476743/kemnaker -
               Page/URL
                              alokasikan-75-persen-anggaran-untuk-pengembangan-sdm
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive







               Jakarta - Kementerian Ketenagakerjaan (  Kemnaker  ) mengalokasikan Rp5,2 triliun
               untuk pelatihan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia (  SDM  ) yang
               mengikuti pelatihan di Balai Latihan Kerja (BLK). Alokasi tersebut setara 75 persen
               dari total pagu anggaran.

                "Anggaran totalnya di Kementerian Ketenagakerjaan itu Rp6,9 triliun yang Rp5,2
               triliun itu untuk pelatihan SDM," ujar Direktur Jenderal Pembinaan, Pelatihan, dan
               Produktivitas Kemnaker Bambang Satrio Lelono seperti dikutip dari Antara, Jumat
               (21/2).


                Bambang mengungkapkan alokasi pelatihan dan pendidikan vokasi atau
               pengembangan SDM termasuk untuk pembangunan fasilitas, peremajaan alat di
               setiap BLK di seluruh Indonesia.


                  Peningkatan anggaran dilakukan untuk merespons program prioritas
               pembangunan nasional, yaitu pembangunan kualitas SDM.


                 "Anggaran tersebut adalah untuk mengimplementasikan program-program
               peningkatan kompetensi tenaga kerja dan produktivitas yang akan dilatih pada 2020
               ini sebanyak kurang lebih 500 ribu orang dan juga akan mensertifikasi 381.065
               orang," katanya.


                Menurut Bambang, pelatihan menjadi salah satu solusi bagi setiap tenaga kerja
               dalam rangka untuk meningkatkan keterampilannya dan untuk mendapatkan
               pekerjaan. Untuk itu, peserta BLK tidak hanya meningkatkan keahlian tetapi juga
               harus teknologi.

                Ia berharap alokasi anggaran yang besar pemerintah dapat mengerek kualitas
               tenaga kerja, termasuk peningkatan produktivitas.

                Sebagai informasi, realisasi Indeks Pembangunan Manusia (IPM) pada 2019
               meleset dari target. Berdasarkan data BPS, IPM tercatat 71,92 pada 2019. Angka
               tersebut meningkat dibandingkan periode yang sama tahun lalu, 71,39, tetapi masih
               di bawah target APBN 2019, 71,98.

                 (Antara/sfr).







                                                      Page 204 of 223.
   200   201   202   203   204   205   206   207   208   209   210