Page 81 - e-Kliping Ketenagakerjaan 17 Juli 2019
P. 81
Sekjen Organisasi Pekerja Seluruh Indonesia (OPSI) Timboel Siregar mengatakan
lembaga manajemen talenta ini penting untuk memastikan seluruh talenta yang ada
dikelola dengan baik.
Pasalnya, selama ini talenta-talenta yang ada tidak terkoordinasi dan tidak didukung
oleh pemerintah sehingga lebih memilih bekerja di luar negeri.
"Dengan adanya lembaga itu bisa memapping dan mengkoordinasikan talenta yang
ada," ujarnya kepada , Senin (15/7/2019).
Menurutnya, adanya Lembaga Manajemen Talenta ini dapat meningkatkan indeks
daya saing global Indonesia yang saat ini menempati urutan ke-45 dari 140 negara
di World Economic Forum (WEF).
Adapun, dalam laporan Global Talent Competitiveness Index 2019, Indonesia
tercatat berada di peringkat 67 dari 125 negara di dunia.
"Dengan adanya lembaga manajemen talenta ini akan meningkat daya saing dan
talenta pekerja di Indonesia," ucapnya.
Lembaga manajemen talenta ini, lanjutnya, akan dapat mendata dan mengorganisir
talenta yg ada. Melalui lembaga manajemen ini, output pelatihan dan pendidikan
vokasional di data disalurkan dan dikembangkan.
"Jadi output pelatihan dan pendidikan maka ada yang mengorganisir supaya SDM
yang ada lebih terarah," tutur Timboel.
Page 80 of 89.

