Page 114 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 20 MEI 2020
P. 114
atau komunitas lain.
"Tak ada satu sen pun yang diambil pemerintah maupun Diaspora," jelasnya.
Lebih lanjut Dino mengatakan penyaluran bantuan nantinya akan dilakukan antar
keluarga donatur ke penerima. Dengan begitu, hasil donasi tidak disalurkan oleh
pemerintah atau Diaspora.
"Semua langsung masuk ke rekening penerima. Setelah itu prosesnya berjalan
sendiri. Kalau Diaspora bisa melihat dan memilih langsung keluarga yang akan
dibantunya, keluarga ter-PHK," jelasnya.
Sementara, Direktur Hubungan Lembaga PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk
atau BNI Sis Apik Wijayanto mengaku siap menjadi mitra kerja sama dalam program
Diaspora Peduli. Bank pelat merah ini bisa menjadi penyalur donasi dari donatur ke
penerima.
Kebetulan, BNI memilih enam kantor cabang di luar negeri dan 13 kantor cabang
representatif. LOkasinya ada di Singapura, Hong Kong, Tokyo, Seoul, London, dan
New York.
"Kami di Indonesia ada 2.000 outlet, juga siap melayani. Kami ingin
sukseskanDiaspora Peduli ini untuk kita semua," tandasnya.
Page 113 of 130.

