Page 117 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 24 JULI 2019
P. 117

Title          BPJS KETENAGAKERJAAN DARMO BERI DISKON PEMERIKSAAN KESEHATAN BAGI
                              PEMEGANG KARTU
               Media Name     jatim.antaranews.com
               Pub. Date      23 Juli 2019
               Page/URL       https://jatim.antaranews.com/berita/307264/bpjs-ketenagakerjaan-darmo- beri-diskon-
                              pemeriksaan-kesehatan-bagi-pemegang-kartu
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive








               Surabaya - BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Surabaya Darmo akan
               memberikan potongan harga kepada peserta pemegang kartu BPJS
               Ketenagakerjaan yang akan melakukan pemeriksaan kesehatan di RS Wiyung
               Sejahtera, Surabaya.

               Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Darmo, Guguk Heru Triyoko, di
               Surabaya, Selasa mengatakan, potongan harga itu diberikan setelah pihaknya
               melakukan penandatanganan nota kesepahaman dengan RS Wiyung Sejahtera.

               "Pemberian diskon ini merupakan salah satu program peningkatan manfaat bagi
               pemegang kartu dan juga memberikan kesempatan kepada perusahaan untuk
               membantu meningkatkan jumlah pengunjung," katanya.

               Pihaknya dalam waktu dekat akan mengembangkan bentuk kerja sama co-
               marketing dengan perusahaan-perusahaan dari jenis usaha lainnya.

               "Dengan adanya manfaat keseharian ini, peserta diharapkan dapat memanfaatkan
               secara optimal, untuk menjamin pelayanan dan manfaat terbaik untuk mewujudkan
               kesejahteraan menyeluruh bagi peserta," katanya.

               Pada kesempatan yang sama, Direktur RS Wiyung Sejahtera Dr. Eko Wahyu Agustin
               mengatakan bahwa program potongan harga ini berlaku selama satu tahun yakni
               sejak perjanjian kerja sama dimulai pada 23 Juli 2019 sampai dengan 22 Juli 2020.

               Potongan harga yang diberikan berupa pemeriksaan penunjang medis dan tarif
               kamar rawat inap. Pemeriksaan Laboratorium dengan potongan harga 11 persen
               (kecuali laboratorium rujukan), Pemeriksaan Radiologi sebanyak 11 persen,
               Pemeriksaan USG Abdomen dan Payudara sebanyak 10 persen dan Kamar rawat
               inap dengan potongan harga sebanyak 11 persen.
















                                                      Page 116 of 122.
   112   113   114   115   116   117   118   119   120   121   122