Page 6 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 24 JULI 2019
P. 6

Rencana pemerintah mengalihkan bisnis gas Pertamina ke PGN ditentang keras oleh
               para pekerja. Sebab pengalihan itu berpotensi menyebabkan kerugian negara yang
               tak sedikit. Saat ini, saham PGN hanya dikuasai separuhnya saja oleh Pertamina.
               Sisanya dilepas ke publik seperti swasta, dan asing.

               Pekerja berharap, pemerintah mengurungkan rencana tersebut. Pekerja meminta
               supaya bisnis gas tetap dikuasai oleh Pertamina. Dengan demikian, keuntungan
               yang didapat bisa dinikmati oleh masyarakat untuk membangun infrastruktur di
               tengah masyarakat. Jika beralih ke PGN, maka Pertamina hanya memiliki 56 persen
               saham saja.

               Selebihnya dikuasai oleh asing dan swasta. Jika sudah begitu maka Pertamina tidak
               bisa berperan sebagai penentu kebijakan perusahaan. Serikat pekerja menilai, bisnis
               gas berpotensi besar di kemudian hari. Oleh sebab itu, sebuah keuntungan bagi
               masyarakat jika Pertamina mempertahankan gas bagi Indonesia




























































                                                       Page 5 of 122.
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11