Page 316 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 15 JUNI 2020
P. 316
Judul Pemerintah Sepakati Sistem Kerja Bergilir bagi ASN selama New
Normal
Nama Media kompas.com
Newstrend Sistem Kerja ASN
Halaman/URL https://nasional.kompas.com/read/2020/06/12/14283691/pemerintah-
sepakati-sistem-kerja-bergilir-bagi-asn-selama-new-normal
Jurnalis Dian Erika Nugraheny
Tanggal 2020-06-12 14:28:00
Ukuran 0
Warna Halaman Warna
AD Value Rp 17.500.000
News Value Rp 52.500.000
Kategori Ditjen Binapenta
Layanan Korpo
Sentimen positive
Narasumber
neutral - Tjahjo Kumolo (Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi)
Semoga SE bisa terbit Selasa pekan depan
Ringkasan
Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi ( Menpan RB) Tjahjo Kumolo
akan menerbitkan surat edaran (SE) yang mengizinkan aparatur sipil negara ( ASN) bekerja
menggunakan sistem shift atau secara bergilir.
PEMERINTAH SEPAKATI SISTEM KERJA BERGILIR BAGI ASN SELAMA "NEW
NORMAL"
JAKARTA, - Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi ( Menpan RB)
Tjahjo Kumolo akan menerbitkan surat edaran (SE) yang mengizinkan aparatur sipil negara (
ASN) bekerja menggunakan sistem shift atau secara bergilir.
SE ini sebagai dasar sistem kerja para ASN pada masa fase kenormalan baru ( new normal).
"Semoga SE bisa terbit Selasa pekan depan," ujar Tjahjo melalui keterangan tertulisnya, Jumat
(12/6/2020).
Hal ini dilakukan untuk menindaklanjuti arahan dari Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan
Covid-19 dalam rangka mencermati sistem kerja untuk mengurangi penumpukan calon
penumpang di transportasi publik.
"Baik di kereta api maupun alat transportasi yang lain. Kemenpan RB melalui deputi
kelembagaan segera melakukan rapat koordinasi dengan Kemenhub, Pemprov DKI, Kemenko
PMK, Kementerian BUMN serta BNPB dan Kemenaker khususnya," ungkap Tjahjo.
315

