Page 94 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 22 APRIL 2020
P. 94
"Iya (ada tindakan tegas), kan kita sudah sampaikan (larangan menggelar aksi
unjuk rasa), seharusnya mereka mengerti," ucap Yusri.
Sebelumnya, Presiden KSPI Said Iqbal mengatakan pihaknya akan tetap menggelar
aksi meski tak mendapat izin dari Polri. KSPI dan Majelis Pekerja Buruh Indonesia
(MPBI) bakal turun ke jalan pada 30 April, sehari sebelum May Day.
Dalam aksi nanti buruh menuntut tiga hal. Pertama menolak Omnibus Law, kedua
setop PHK, dan ketiga liburkan buruh dengan tetap mendapat upah dan tunjangan
hari raya (THR) secara penuh.
Iqbal mengklaim selama aksi nanti buruh akan menerapkan protokol pencegahan
wabah Covid-19, seperti menggunakan masker dan membawa cairan sanitasi
tangan, dan menerapkan physical distancing.
Aksi buruh jelang May Day itu akan dipusatkan di Gedung DPR dan kantor Menko
Perekonomian. Ia mengaku sudah menyerahkan surat pemberitahuan aksi lewat
petugas piket di Mabes Polri pada Jumat (17/4) lalu. Namun, surat tersebut tidak
diterima.
(mjo/dis/fra)
Page 93 of 139.

