Page 119 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 12 AGUSTUS 2019
P. 119

memberikan penawaran kepada karyawan, yang berniat untuk mengundurkan diri
               kami akan beri benefit untuk mereka," kata Azuan.

               Menurut dia, langkah ini dilakukan setelah menjalin kesepakatan dua arah antara
               pihak manajemen dan karyawan.

               Ia menampik tuduhan yang menyebut NET TV melakukan pemutusan hubungan
               kerja secara paksa.


               Azuan menambahkan, karyawan NET TV menyambut kebijakan ini dengan sangat
               baik.

               "Sekarang ini yang mengundurkan diri sudah 20-an ada, di bulan ini. Begitu kami
               beri penawaran mereka langsung respons," ujarnya.

               Ia memastikan, saat ini NET TV tidak dalam kondisi bangkrut.

               Azuan berharap semua pihak tak mempercayai informasi-informasi yang beredar
               tanpa konfirmasi langsung dari NET TV.

               Sebelumnya, banyak warganet tak rela jika kabar ini benar adanya.

               " Pliiss twitter do your magic. Bikin trending #savenettv karena cuma net tv yang

               acara-acaranya paling waras dibanding yang lain. Cuma net tv yang nayangin acara
               berkualitas bahkan di acara infotainmentnya pun gak berisi sampah. Sedih gini bray
               ???? ," tulis pemilik akun @vqtaa seperti dikutip Kompas.com , Jumat.

               " Sedih dengar NET TV mau PHK massal. Inilah ironi pemirsa TV Indonesia, yang
               katanya benci sinetron, tapi ada TV sebagus NET TV nggak ditonton. Berdasarkan
               data AC Nielsen rangking NET TV memang ada di urutan bawah ," tulis @indrayr.

               " Kalo sampe NET TV gulung tikar, sangat amat disayangkan.


               NET TV merupakan alasan mengapa saya masih ingin menonton televisi ," kicau
               pemilik akun @fvckrich.

               Tak hanya itu, beberapa warganet juga menyayangkan beberapa program
               favoritnya yang tak lagi tayang di NET TV .








                                                      Page 118 of 142.
   114   115   116   117   118   119   120   121   122   123   124