Page 57 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 5 FEBRUARI 2020
P. 57
Title CEGAH VIRUS CORONA, DISNAKERTRANS PANTAU 529 TKA CHINA DI SUMSEL
Media Name kumparan.com
Pub. Date 04 Februari 2020
https://kumparan.com/urbanid/cegah-virus-corona-disnakertrans-pantau-5 29-tka-china-
Page/URL
di-sumsel-1sm7BG9CEVs
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Wabah virus corona yang terjadi di China menjadi perhatian serius Pemerintah
Provinsi Sumatera Selatan. Untuk itu, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi
setempat akan melakukan pemantauan terhadap 529 TKA China yang tercatat
berkerja di 'Bumi Sriwijaya'.
Kepala Disnakertrans Sumsel, Koimudin, mengatakan 529 tenaga kerja asing (TKA)
asal China tersebut bekerja di 12 perusahaan yang berada di 9 kabupaten/kota di
Sumsel. Untuk itu, pihaknya telah berkordinasi dengan perusahaan bersangkutan
agar aktif melaporkan setiap kondisi pekerja asing mereka, khususnya yang baru
melakukan perjalanan dari China.
"Kita harus antisipasi potensi virus corona ini, apalagi banyak pekerja asal China
yang berada di Sumsel," katanya, Selasa (4/2).
Koimudin bilang, perusahaan yang mempekrjakan TKA juga diminta melakukan
pengecekan ulang terhadap setiap pekerjanya. Kemudian segera melapor jika
terdapat pekerja yang sakit. Nantinya, laporan itu akan ditindaklanjuti oleh Dinas
Kesehatan.
"Untuk masalah observasi kesehatan, nantinya ada tim dari Dinkes yang melakukan
pemeriksaan. Kami sifatnya hanya melakukan pendataan dan pemantauan,"
katanya.
Menurutnya, 12 perusahaan yang mempekerjakan TKA China tersebut bergerak di
berbagai sektor bisnis yakni pertambangan, perkebungan, perhotelan, dan energi.
Page 55 of 127.

